MediaLink

CSO-OGP Indonesia, bahas Strategi Penyusunan Rencana Aksi OGI

 

Jakarta, OGPNews Indonesia – Medialink selaku Sekretariat CSO – OGP Indonesia, mengadakan FGD “Konsolidasi CSO untuk OGP Indonesia dalam menyusun Rancangan Usulan Rencana Aksi Open Government Indonesia (OGI) 2020-2022, 30 Januari 2020 di Hotel Akmani Jakarta.

Kegiatan ini dihadiri oleh jaringan CSO – OGP Indonesia baik yang masuk sebagai Steering Committee maupun CSO yang baru bergabung dalam inisiatif ini. Adapun CSO yang hadir adalah Transparansi International Indonesia (TII), Indonesia Corruption Watch (ICW), Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN), Kapal Perempuan, Perkumpulan Pemilu dan Demokrasi (Perludem), International NGO Forum on Indonesian Development (INFID), Indonesian Center for Environmental Law (ICEL), Publish What You Pay (PWYP) Indonesia, Wahana Visi Indonesia (WVI), Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) dan Komite Pemantau Legislatif (Kopel).

Koalisi Masyarakat Sipil untuk Open Government Partnership (OGP) Indonesia, membahas strategi dalam implementasi Open Government Partnership yang ada di Indonesia. Merujuk pada pelaksanaan rencana aksi sebelumnya, ada beberapa kelemahan yang dihadapi baik di tingkat Kementerian/Lembaga maupun pada masyarakat sipil. Dengan kendala-kendala yang dihadapi, maka CSO menyusun strategi dalam implementasi rencana aksi OGI.

Strategi yang akan dijalankan oleh CSO dengan dikoordinasikan oleh Sekretariat CSO-OGP Indonesia (Medialink) melalui engagement antara Kementerian/Lembaga dengan CSo sejak awal pembahasan rencana aksi. Komunikasi yang intensif antara CSO dan Pemerintah harus dilakukan sejak awal perencanaan. Pembahasan ini juga merujuk pada Rencana Kerja Pemerintah yang didetailkan pada Rencana Kerja yang ada di Kementerian/Lembaga. Hal ini untuk menjamin, adanya dukungan anggaran dalam setiap implementasi rencana aksi.

Strategi berikutnya, rencana aksi harus merujuk pada program prioritas pemerintah dalam beberapa tahun ke depan, misalnya program 100 janji presiden terpilih yang akan menjadi focus pada pemerintahan ke depan. Rencana Aksi penguatan satu data menjadi salah satu pilihan yang akan dikoordinasikan dengan isu perempuan, isu indigenous, isu layanan public dan isu-isu penting lainnya. Sehingga ke depan, tidak perlu memiliki banyak rencana aksi, namun dalam pelaksanaannya dikawal “dikeroyok” oleh banyak CSO dan Kemernterian/Lembaga.

Saalah satu pendekatan dalam penyusunan rencana aksi, juga melakukan kemitraan dengan Kementerian Koordinator (Kemenko). Kementerian Koordinator memiliki kewenangan yang cukup strategis dalam mengkoordinasikan program-program yang akan dijalankan oleh Kementerian/Lembaga. Hal yang tidak kalah penting, terkait potensi dukungan dari mitra pembangunan pemerintah menjadi salah satu strategi untuk penyusunan renaksi.

Leave a Comment